Doa terpanjat diawal langkah;
Menyiapkan langkah arungi samudra;
Perahu kecilmu menjadi kendaraan;
Melewati gemuruh ombak kian menderu
Dermaga sunyi tempat awal;
Melepas tali perahu layar;
Angin malam menjadi saksi;
Mentari dan bulan kawan yang menemani
Sendiri, mengarungi laut nan luas;
Angin tenang pun terkadang menghantam;
Hanya tabah dan berserah ku pada Mu;
Mencapai misi menambat mimpi dermaga itu;
(DZB 14/2/2023, Kisah : Kapal Srikandi menuju Dermaga)