Di Sela Kesibukan, Bupati Martin Rantan Menyaksikan Lomba Sumpit

0
Lomba Sumpit dalam rangka Pentas Seni dan Budaya Dayak 2017 Ketapang. Senin (20/11) (Foto : Monga.id/ADN)

Monga.id – Ketapang, Di sela kesibukannya sebagai Kepala Daerah, Bupati Ketapang Martin Rantan, S.H menyempatkan diri untuk menonton pertandingan  sumpit  dalam rangka PSBD DAD Kabupaten Ketapang V pada Senin (20/11) di Kompleks Pendopo Bupati Ketapang.

Bupati Martin Rantan menyaksikan perlombaan Sumpit di Kompleks Pendopo Bupati Ketapang, Senin (20/11) (Foto: Monga.id/ADN)

Tampak sesekali Bupati Martin Rantan tersenyum melihat tingkah para peserta lomba yang grogi sekaligus bangga mengetahui perlombaan disaksikan orang nomor satu di Ketapang itu.

“Sore ini, kembali akan digelar perlombaan tradisional Memindang Beras dan Tongkat Longgak. Semoga cuaca bersahabat ya, tidak hujan dan tidak banjir di arena perlombaan seperti kemarin sore”, ungkap Wiji, koordinator seksi Perlombaan tradisional  saat dihubungi Monga.id, Selasa (21/11). (MONGA / ADN)

TINGGALKAN KOMENTAR

Masukkan komentar anda
Masukkan nama anda di sini